Cara Enable Camera2API Asus Zenfone Max Pro M1 Tanpa Root
Cara Enable Camera2API Asus Zenfone Max Pro M1 Tanpa Root
Jika kamu pengguna ponsel cerdas android khususnya merk Asus Zenfone Max Pro M1 pasti kurang mantap bila tidak ada aplikasi Google Camera, untuk itu tomsherU akan memberikan sedikit tips Cara Aktifkan Camera2API Untuk Asus Zenfone Max Pro M1.
Banyak orang menginstal aplikasi GCam atau Google Camera karena gambar yang dihasilkan dari aplikasi ini sungguh luar biasa, tak heran setiap pengguna android selalu menginginkan aplikasi GCam di hp mereka.
Untuk Enable Camera2API biasanya memerlukan proses yang cukup panjang, mulai dari Root, edit build.prop, atau flash zip file di TWRP melalui recovery mode, tapi tidak untuk tutorial kali ini. Admin akan memberikan Cara Aktifkan Camera2API ZMPM1 Tanpa Root agar kamu bisa instal aplikasi GCam tanpa ribet dan pasti sukses.
Cara Enable Camera2API Asus Zenfone Max Pro M1 Tanpa Root
Tutorial untuk enable camera2api ini berlaku untuk Max Pro M1 ZB601KL / ZB602KL, untuk itu simak caranya baik-baik agar Camera2API aktif dan GCam dapat terinstal dengan baik.
- Sediakan komputer dan kabel data original.
- Download Minimal ADB untuk membuka Command Prompt DISINI (pilih versi terbaru).
- Instal file yang sudah kamu download diatas dan buka foldernya, biasanya letaknya di C:\Program Files (x86)\Minimal ADB and Fastboot.
- Setelah masuk didalam folder Minimal ADB, buka command prompt dengan cara menekan tombol shift + klik kanan disembarang tempat dan pilih open command window here dan secara otomatis akan terbuka CMD.
- Hubungkan ZMPM1 kamu ke komputer menggunakan kabel data, jangan lupa aktifkan juga USB Debugging pada menu developer options seperti biasa.
- Pada CMD silahkan ketik adb devices dan tekan enter untuk mengetahui apakah hp kamu sudah terhubung dengan komputer atau belum (akan muncul angka pada jendela CMD jika hp sudah terhubung dengan komputer).
- Setelah itu ketik adb reboot bootloader lalu tekan enter untuk masuk ke menu fastboot.
- Setelah asus zenfone max pro m1 kamu masuk ke mode fastboot, silahkan ketik fastboot devices pada CMD untuk mengetahui apakah hp kamu sudah terhubung dengan komputer atau belum (akan muncul angka pada jendela CMD jika hp sudah terhubung dengan komputer).
- Langkah terakhir yaitu ketik fastboot oem enable_camera_hal3 true dan tekan enter pada jendela CMD.
- Jika sudah silahkan restart hp kamu dengan mengetik fastboot reboot lalu tekan enter dan silahkan tunggu hingga masuk ke menu utama hp kamu.
Setelah langkah diatas sudah kamu ikuti dengan baik, silahkan download aplikasi Manual Camera Compatibility di PlayStore. Buka aplikasi tersebut dan lihat hasilnya, jika sesuai dengan gambar dibawah ini maka selamat untuk kamu karena camera2api asus zenfone max pro m1 telah berhasil diaktifkan.
Jangan lupa share ke teman atau kerabat kamu sesama pengguna asus zenfone max pro m1 ya, agar mereka juga bisa mengaktifkan camera2api di ZMPM1. Terima kasih telah membaca dan sampai jumpa di artikel berikutnya.